Pasang TWRP Tanpa PC Yang Terbukti Berhasil Bisa Untuk Semua Ponsel Xiaomi, Redmi, Poco, Realme, Oppo, Samsung dll

Instal TWRP Tanpa Menggunakan PC/Laptop Secara Mandiri Berhasil Work 100 Persen
Setelah menyadari beberapa keluhan para pengguna android yang memiliki keterbatasan tidak mempunyai komputer maupun laptop untuk menginstal TWRP  padahal TWRP atau recovery kustom ini sangat penting dalam ponsel untuk bisa melakukan backup dan restore bahkan penginstalam firmware kustom yang menarik maka kali ini kami suguhkan cara instal twrp tanpa menggunakan pc





Persiapan Pasang TWRP/Recovery Kustom di Android Apapun

Sebelum dapat melakukan hal yang kita maksud tentunya anda harus membuka kunci bootloader ponsel terlebih dahulu karena smartphone modern menguncinya secara default untuk keamanan ponsel dan berkaitan dengan itu maka garansi anda akan hangus jika anda melakukan unlock bootloader pada ponsel anda. selain itu juga perlu melihat ketersedian twrp kustom untuk ponsel anda dengan cara mengecek ketersediaan recovery di twrp win

Setelah mempersiapkan berbagai hal diatas anda juga perlu mempersiapkan ponsel lain sebagai terminal ADB atau ponsel lain yang sudah di root lalu instal modul ADB sebagai solusi jika tidak ada ponsel lain anda bisa meminjam teman yang sudah memenuhi syarat tersebut 


Persyaratan Instal Recovery Tidak Menggunakan PC Semua HP Tested With Realme 3 PRO

1. Ponsel yang akan dipasang TWRP sudah di UBL/Unlock Bootloader  (cara UBL Realme 3 Pro) Merek lain bisa berbeda cara UBL

2. Mengaktifkan Mode Debugging di Realme 3 PRO

3. Mendownload DM-Verity.zip untuk mencegah bootloop letakkan di memory internal/sdcard

4. Ponsel lain yang sudah ROOT

5. Mendownload Terminal emulator apk dan Copy Path location apk lalu menginstalnya ponsel lain (ponsel yang kita gunakan terminal)

6. Mendownload Recovery twrp.img dan orengefox.zip Stabil letakkan di memory internal/sdcard ponsel lain (ponsel yang kita gunakan terminal atau hp yang sudah di root tadi)

7. USB dan OTG yang berfungsi baik

8. Baterai minimal 60 Persen


Jika dirasa kamu sudah memenuhi syarat diatas kamu sudah bisa untuk melanjutkan langkah berikutnya yaitu langkah untuk menginstal twrp tanpa menggunakan PC

Langkah dan tahap -tahap menginstal TWRP Tanpa PC/Laptop

1. Pada ponsel lain (ponsel yang sudah ROOT) buka aplikasi Terminal ADB

2. Di ponsel target (yang akan dipasang TWRP) matikan dan masuk mode fastboot dengan menggunakan kombinasi tombol

3. Sambungkan kedua ponsel menggunkan USB OTG yang sudah kita siapkan tadi

4. Ubah nama file Recovery.img  menjadi  twrp.img 

5. Pada ponsel lain (ponsel yang sudah di root) jalankan aplikasi Terminal ADB ketikkan perintah fastboot devices lalu enter

6. Ketikkan lagi di terminal tersebut dengan adb reboot bootloader lalu enter

7. Ketikkan lagi perintah diterminal  fastboot flash recovery /storage/emulated/0/twrp.img lalu enter

8. Jika sukses finish cabut OTG dan masuk ke recovery menggunakan tombol kombinasi ponsel

9. Pilih menu untuk masuk ke mode recovery/twrp yang sudah kita pasang tadi

10. Pada menu recovery/twrp pilih menu instal dan cari file VBmeta.zip dan swipe ke kanan

11. Memperbarui TWRP (Pada menu TWRP pilih menu Instal dan Orangefox.Zip

12. Instal VBmeta Zip lagi melalui twrp/orangefox

13. Reboot Ponsel ke system

14. Viola Selamat ditahap ini TWRP sudah terpasang dengan benar dan permanen

Catatan Penting ===

- Jika ponsel lain kamu tinggal mengganti file TWRP atau Orangefox yang sesuai dengan ponsel kamu
- Jika ponsel lain kamu tinggal mengganti file vbmeta//DM verity yang sesuai dengan ponsel kamu
- Lakukan dengan resiko anda sendiri (DYOWR) 

Jika anda kurang jelas tentang uraian pada artikel ini kami sarankan untuk melihatnya secara langsung melalui video tutorial cara pasang TWRP tanpa PC bisa untuk semua ponsel Tested by Realme 3 PRO

== Link Bahan ==




------------------








Posting Komentar untuk "Pasang TWRP Tanpa PC Yang Terbukti Berhasil Bisa Untuk Semua Ponsel Xiaomi, Redmi, Poco, Realme, Oppo, Samsung dll"