Custom ROM Redmi Note 8 Android 13 AOSPA Paranoid Pertama Ginkgo

Unduh Custom ROM Paranoid Android 13 Untuk Redmi Note 8 Ginkgo 

Sebuah rilis yang bagus dapat melahirkan sebuah custom rom xiaomi redmi note 8 berbasic AOSP walaupun masih alpa kini tersedia untuk ponsel redmi note 8 ini. Pengguna ginkgo kini dapat merasakan sentuhan paranoid diponsel mereka dengan mulus dan tanpa bloatware sehingga lancar digunakan.
Paranoid Android 13


Jika kamu mempunyai ponsel redmi note 8 pastinya tidak akan melewatkan kesempatan menginstal custom rom paranoid OS ini diponsel yang kamu milki karena memang custom rom ini sangat bagus walaupun sama-sama berdasarkan pada kode sumber terbuka namun dengan optimalisasi yang membuatnya akan berbeda diantara jajaran rom aosp lainnya.

Apa Itu Paranoid OS 


Paranoid OS lazim disebut paranoid android adalah sistem operasi ponsel yang didasarkan pada kode sumber terbuka yang dibangun berdasarkan komunitas android. Paranoid OS juga merupakan sistem operasi custom android terbesar kedua dengan pengguna yang paling banyak didunia setelah Lineage seperti yang rilis wikipedia Inggris.

Versi paranoid yang paling baru saat ini adalah android 12 namun di paranoid redmi note 10 yang kan kita pakai ini sudah menggunkan android 13 yang paling baru namun bukanlah versi resminya. Seorang pengembang rom berhasil membawa paranoid ini ke redmi note 8 yang kamu miliki dengan tujuan agar bisa menikmati sentuhan paranoid android lebih nyata pada ponsel ini.

Banyak custom rom yang beredar disana dan Ozondroid adalah satau-satunya yang sudah menjelajahi dan mencoba ribuan custom rom dari berbagai sumber seperti AOSP, AOSP, GSI, Remake bahakan telah memporting dari ponsel berbeda seperti ROG UI dan JOY UI blackshark 4 yang semuanya itu bisa kamu temukan di situs ozondroid ini melalui Kumpulan Custom ROM Redmi Note 8 Terbaik Yang Pernah diuji.

Cerita Unik Paranoid Android Yang Membekas Sampai Sekarang


Dulu ketika paranoid ini mencapai versi 5.1 pihak OxygenOS menghubungi anggota tim paranoid untuk mengerjakan proyek OxygenOS terbaru mereka yang membuat paranoid ini sempat terbengkalai dan terhambat dan tertunda sekitar satu tahun dalam merilis build baru mereka.

Barulah ditahun berikutnya akhirnya paranoid ini kembali mengumumkan kembali lagi yang bertepatan dengan perilisan bangunan baru mereka dan mereka juga mengumumkan tim baru. Pada rilis tersebut mereka juga mengumunkan adanya fitur-fitur dan kostumisasi pada versi yang mereka rilis pada saat itu.

Paranoid Android  Hadir Untuk Redmi Note 8


Ini adalah bangunan awal yang membawa paranoid ke xiaomi redmi note 8. Tentunya penilis kagum dengan hadirnya paranoid ini kedalam redmi note yang membuat ponsel ini terlihat berbeda dan makin cantik walaupun memakai versi alpha, pertanyaanya bagaimana nanti jika stabil.

Pada bangunan ini juga enkripsi berhasil dilakukan jadi dengan default safety net akan lulus jadnya kamu bisa menggunkan berbagai aplikasi perbankan yang kamu mau seperti gojek, brimo, mandiri serta lainnya. Jika kamu menginkan enkripsi ini terbuka maka kamu harus menginstal DFE agar bisa mendekripsinya namun kita tidak menjamin apakah nanti bakal lolos safetynet jika kamu lekakukan rooting ponsel. Yuk intip informasi tentang custom rom redmi note 8 android 13 paranoid ini.

Detail ROM Paranoid Redmi Note 8


Nama : Paranoid Android 
Versi : Alpa Topaz Unofficial
Versi Android : 13 (Tiramishu)
Path Keamanan : 5 Agustus 2022
Kernel : Quick Silver Ginkgo V2.5
By : @Pascosato

Cara Menginstal Paranoid Android 


Untuk dapat menginstal paranoid android ini jika kamu baru pertama menginastal sebuah rom khusus atau custom di redmi note 8 maka kamu harus memenuhi beberapa persyaratan seperti kamu sudah Unlockbootloader (UBL) dan sudah memasang custom recovery di ponsel yang kamu miliki. Jika belum kamu bisa mengikuti Panduan Unlock bootloader Redmi Note 8 ini dengan mudah lalu setelah itu kamu bisa memasang ustom recovery dengan mengikuti Cara Pasang Recovery di redmi Note 8.

Jika kamu sudah melakukan hal tersebut artinya kamu sudah siap untuk menginstal paranoid android ini kedalam ponsel yang kamu miliki yang akan penulis berikan instruksi penginstalan agar lebih mudah dipahami.

Masuk kedalam recovery pastikan menggunakan yang terbaru yang sudah diinstal
Lakukan wipe Data, System, Vendor, Cache dan Dalvik cache (format data disarankan)
Balik ke menu recovery dan Instal Paranoid Android 13 Ginkgo Zip lalu swipe ke kanan
Instal Magisk terbaru jika kamu menginkan ponsel kamu root 
Tidak perlu menginstal Gapps karena sudah termasuk didalam rom ini
Pilih Reboot ke System dan Nikmati Paranoid Mulus di Ginkgo

Ulasan Paranoid Android 13 di Ginkgo 


Pertama custom rom ini memilki performa yang luar biasa dan itu terlihat ketika ozondroid melakukan pengetesan performa menggunkan Antutu Benchmark yang menghasilkan skor 200 ribu lebih yang artinya ponsel ini memang kencang. Dengan performa bagus seperti itu ponsel tidak menunjukkan tanda panas berlebih.

UI yang menarik bisa kamu dapat seperti tampilan homecreen yang menggunakan warna yang keren dengan tambahan ikon bertema rasanya cocok banget deh rom ini, apalagi kalu ditambahin mengktifkan beberapa widget jadi terlihat cukup manis.

Kamera membawa kamera MIUI cukup bersih lalu keamanan terutama pada bagian pengncian layar terdapat dua metofde yang bisa kamu terapkan seperti pola, geser dan fingerprint lalu juga didukung pengamanan kredensial lainnya seperti administrator perangkat, kunci kartu sim dan lain-lain. Untuk lebih lengkap mengenai ulasannya kami juga menyediakan panduan penginstalan lengkapnya.

Kesimpulan 


Custom rom Redmi Note 8 Android 13 Paranoid Android ini adalah salah satu custom rom terbaik yang pernah ozondroid temui pada kumpulan custom rom redmi note 8 jadi pastikan kamu tidak melewatkannya dengan alasan karena custom rom ini bekerja dengan baik dan belum ada bug apapun yang ozondroid temui.

Kami Juga ada di berbagai Platform 

Berlangganan Ozondroid diYoutube (Gratis)
Ikuti Ozondroid di Facebook Fanspage
Ikuti Ozondroid di Pinterest
Ikuti Ozondroid di Twitter
Ikuti Ozondroid di Instagram

Tautan Unduh 

Posting Komentar untuk "Custom ROM Redmi Note 8 Android 13 AOSPA Paranoid Pertama Ginkgo "